Header Ads

Daun Thyme

Thyme memiliki nama ilmiah Thymus vulgaris. Thyme merupakan tumbuhan semak yang daunnya sering digunakan dalam kuliner maupun obat-obatan herbal selama ribuan tahun.

Daun dan batang thyme juga bisa digunakan sebagai bahan tambahan untuk memperkaya rasa dan aroma dari masakan tertentu. Umumnya daun dan batang thyme digunakan dalam pembuatan sup, saus, serta hidangan yang menggunakan daging. Selain itu thyme juga bisa digunakan untuk hiasan dalam masakan tertentu.

Thyme merupakan salah satu rempah daun yang berasal dari Mesir dan sudha sangat terkenal di Eropa. Daunnya mungil dan memiliki aroma yang khas dan harum. Orang Yunani dan Afrika juga sering menggunakan daun thyme untuk obat.

Daun thyme dapat menghasilkan minyak esensial yang juga berkhasiat dalam menjaga kesehatan. Daun thyme yang sudah dikeringkan bisa diseduh dengan air panas seperti membuat teh, maupun ditumbuk dengan sedikit air sampai menjadi pasta yang bisa digunakan secara topical untuk tubuh.


Sebenarnya ada begitu banyak manfaat yang bisa kita dapatkan dari thyme untuk menunjang kesehatan kita, seperti:

Anti jamur alami
Thyme merupakan salah satu tumbuhan yang memiliki sifat anti jamur alami. Thyme mengandung senyawa timol. Senyawa timol yang terkandung dalam thyme memiliki banyak kemampuan, termasuk mencegah infeksi karena jamur maupun virus. Banyak senyawa timol dalam daun thyme juga mampu mengurangi ketegangan pada system kekebalan tubuh kita.

Mengandung antioksidan
Tanpa kita sadari, thyme kaya akan antioksidan alami yang telah digunakan sejak ribuan tahun yang lalu untuk meningkatkan kesehatan tubuh secara menyeluruh. Daun thyme kaya akan lutein, zeaxanthine serta thymonin yang semua bersifat antioksidan. Semua senyawa tersebut akan menetralkan serta mengurangi jumlah radikal bebas dalam tubuh. Radikal bebas merupakan produk sampingan dari metabolism sel yang snagat berbahaya bagi kesehatan. Antioksidan mampu mencegah stress oksidatif pada semua system organ tubuh kita, seperti jantung, jalur saraf, kulit serta mata.

Peredaran darah
Tingginya kadar zat besi serta berbagai mineral lainnya dalam daun thyme mampu merangsang produksi sel darah merah dalam tubuh kita. Hal ini nantinya akan membuat sel darah merah menjadi lebih banyak, sehingga peredaran darah dalam tubuh kita menjadi lebih lancar. Peredaran darah yang lancar nantinya akan ikut mencukupi kebutuhan oksigen dalam jaringan tubuh kita.

Menjaga kesehatan jantung
Daun thyme juga kaya akan kalium serta mangan yang penting bagi kesehatan. Kalium bertindak sebagai vasodilator yang nantinya mampu mengurangi strest berlebihan pada system kardiovaskular dengan cara menenangkan pembuluh darah serta menurunkan tekanan darah. Hal ini nantinya akan mencegah terjadinya atherosclerosis, stroke, serangan jantung serta penyakit jantung coroner.

Menjaga kesehatan mata
Adanya unsur karotenoid serta vitamin A dalam daun thyme, membuat daun thyme mampu dijadikan sebagai agen antioksidan yang baik untuk kesehatan, khususnya kesehatan organ mata. Karotenoid mampu menetralkan kadar radikal bebas dalam organ mata serta akan memperlambat terjadinya degenerasi macula maupun penyakit katarak pada mata anda.
Comments
0 Comments
Powered by Blogger.